Berita

Aliyah Mustika Ilham Bersama Kemenkes RI Tinjau RSUD Daya, Dorong Transformasi Layanan Kesehatan di Makassar

×

Aliyah Mustika Ilham Bersama Kemenkes RI Tinjau RSUD Daya, Dorong Transformasi Layanan Kesehatan di Makassar

Sebarkan artikel ini

Makassar, Potretnusantara.co.id – Upaya peningkatan mutu layanan kesehatan di Kota Makassar kembali mendapat sorotan penting. Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, turun langsung meninjau Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Daya, Sabtu (24/5/2025), didampingi oleh tim asesmen cathlab dari Kementerian Kesehatan RI yang dipimpin Munir Wahyudi.

Kunjungan ini bukan sekadar agenda seremonial. Aliyah memantau berbagai fasilitas dan layanan medis di rumah sakit tersebut, serta berdialog langsung dengan tenaga medis dan manajemen rumah sakit guna menggali informasi riil di lapangan.

“Kami berkomitmen untuk terus menjalin sinergi dengan pemerintah pusat demi meningkatkan kualitas layanan di RSUD Daya. Ini adalah bagian dari tanggung jawab kami dalam memastikan masyarakat Kota Makassar mendapatkan akses kesehatan yang layak dan berkualitas,” tegas Aliyah Mustika Ilham.

Menunjukkan kolaborasi lintas sektor, Kepala Dinas Kesehatan Makassar Nursaidah Sirajuddin dan Kepala Dinas Sosial Ita Isdiana Anwar turut hadir dalam kunjungan ini. Sinergi tersebut menjadi bukti keseriusan Pemkot dalam mendorong pelayanan publik yang lebih inklusif dan berdampak.

Tak hanya peninjauan, kegiatan juga diisi dengan rapat koordinasi bersama jajaran manajemen RSUD Daya, termasuk Plt. Wakil Direktur I Syafril, Plt. Wakil Direktur II Ervina Mariani, Kabid Penunjang Ambo Intang, Kabid Keperawatan Hasanuddin, Kabag Umum Sri Neswati, Plt. Kabag Yanmas Nurlinda, serta Tim IPSRS.

Kunjungan ini menjadi bagian dari agenda berkelanjutan Pemerintah Kota Makassar dalam memastikan transformasi layanan kesehatan berjalan optimal, dengan harapan masyarakat bisa merasakan dampaknya secara langsung dan merata.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Translate »